Pre Cut Off BOS Tahun 2020

Pre Cut Off BOS Tahun 2020

Pre Cut Off BOS Tahun 2020

Tahun 2020 ini akan terjadi perubahan mekanisme dalam penyaluran dana BOS, yang semula dari Rekening Kas Umum Negara disalurkan ke Rekening Kas Umum Daerah, kemudian baru disalurkan ke rekening sekolah. Diubah menjadi penyaluran langsung dari RKUN ke rekening sekolah, oleh karena itu Direktur Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah telah mengeluarkan surat Nomor 0271/C/KU/2020 Tentang Pemberitahuan Pre Cut Off BOS Tahun 2020.

Surat ini ditujukan kepada Kepala Dinas Pendidikan Provinsi/Kabupaten/Kota, Kepala LPMP, dan Kepala Sekolah seluruh Indonesia. Di dalam surat tersebut disampaikan hal-hal yang harus dilakukan oleh sekolah, dinas pendidikan, dan LPMP dalam rangka peningkatan layanan penyaluran BOS tahun 2020 ini, antara lain:

1. Satuan Pendidikan menyampaikan laporan penggunaan BOS Tahun 2019 melalui laman bos.kemdikbud.go.id selambat-lambatnya tanggal 20 Januari 2020.
2. Satuan pendidikan melakukan verifikasi melalui laman bos.kemdikbud.go.id sebelum tanggal 20 Januari 2020 dengan menyampaikan atribut data sebagai berikut:
- Nomor rekening BOS
- Nama rekening BOS
- Nama bank
- Kantor cabang bank
- Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) sekolah
- Kode Pos Sekolah
3. LPMP bersama Dinas Pendidikan mendorong satuan pendidikan untuk segera mengisi laporan BOS Tahun 2019 melalui laman bos.kemdikbud.go.id dan melakukan verifikasi terhadap kebenaran data dimaksud.
4. Dinas Pendidikan melakukan validasi data dalam poin 2 dan jumlah siswa pada setiap satuan pendidikan sesuai kewenangannya melalui laman bos.kemdikbud.go.id.
5. Berdasarkan hal tersebut di atas selanjutnya akan ditarik data pada tanggal 20 Januari 2020 melalui laman bos.kemdikbud.go.id dan data tersebut akan dituangkan dalam SK penetapan penerima BOS Tahap 1 Tahun 2020.

Unduh Surat Edaran Pre Cut Off BOS 2020

Demikianlah informasi Batas Akhir Pelaporan BOS 2020 / Pre Cut Off BOS Tahun 2020 yang dapat saya sampaikan, semoga bermanfaat.

Rate this article

Getting Info...

Posting Komentar

Silahkan berkomentar dengan sopan, komentar yang tidak relevan, mengandung pornografi, atau SARA akan kami HAPUS.

Copyright ©Pusat Informasi Pendidikan - All rights reserved.

Redesign by protemplates
Persetujuan
Kami menggunakan cookie untuk mengoptimalkan pengalaman menjelajah Anda...
Selengkapnya